Banyak Pohon Tumbang di Kintamani Ganggu Akses Jalan

BANGLI, Breaking-news.co.id | Angin kencang dan hujan yang mengguyur di sejumlah desa di Kecamatan Kintamani berakibat terjadinya pohon tumbang di sejumlah titik, Kamis (6/2) sekitar pk. 13.00 Wita.

Kayu tumbang membuat terganggunya akses jalan di Desa Suter, Kintamani dan desa lainnya. Selain itu kayu tumbang juga merusak jaringan PLN.

Kalaksa PBD Damkar Bangli, I Wayan Wardana, Kamis (6/2) membenarkan adanya banyak kayu hutang tumbang di beberapa titik, yang berakibat terganggunya akses jalan seperti di jalur Abang Batudinding, di Desa Buahan- Abang Batudinding- Terunyan( di ruas jalan utama Terunyan menuju Desa/ Kecamatan Kintamani. ” Hujan deras terjadi sekitar 30 menit. Hati- hati dan waspada selalu”,ujar Wardana.

Pihak BPBD Damkar langsung ke lokasi pasca informasi yang didapat.

Dari pantauan, TRC BPBD bahu membahu dalam evakuasi (penanggulangan) tersebut sehingga tidak terlalu lama akses jalan terganggu. Namun akibat terganggunya jaringan PLN, belum diketahui apakah menyebabkan listrik padam. (sum)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *